Jangan berharap dan meminta pertolongan kepada selain Allah
“Jangan berharap dan meminta pertolongan kepada selain Allah, sebab Allah sendiri yang menakdirkan setiap kejadian terhadap dirimu, maka bagaimana mungkin selain Allah dapat menyingkirkan sesuatu yang telah Allah letakkan dan tetapkan kepadamu.”
#KitabAlHikam
Allah telah mewahyukan kepada nabi Daud as:
“Hai Daud demi Kemulyaan dan Kebesaranku, tiada seorang hamba yg meminta tolong kepadaKu dengan sungguh sungguh, dan dia tidak meminta kepada selain Aku, Pasti Aku akan menolongnya, meskipun ia akan diperdaya oleh semua penduduk bumi.”
Dan sebaliknya demi kebesaran dan KemuliaanKu, tiada seorang yg berlindung dan meminta tolong kepada mahlukKu dan tidak kepadaKu, melainkan akan Aku Putus ia dari RahmatKu dan Aku tidak akan hiraukan dalam lembah jurang mana ia akan binasa.”
“Bukankah dunia dan akhirat ini milikKu?”
“Bukankah semua Karunia dan Rahmat itu ada ditanganKu?”
“Bukankah Dermawan dan Kemurahan itu sifatKu?”
“Bukankah hanya Aku tempat semua harapan?”
“Maka mengapa mereka meminta pertolongan dan harapan kepada selain Aku?”
“Alangkah celakanya orang yg putus dari RahmatKu, alangkah kecewa orang yg bermaksiat kepadaKu dan tidak memperhatikan Aku, dan tetap melakukan dosa dan tidak pernah malu kepadaKu.”
“Tidakkah mereka mengetahui siapa yg ditimpa musibah yang Aku turunkan, tak ada yg dapat menyingkirkannya selain Aku.”